Facebook ternyata masih rentan terkena virus, setelah banyaknya virus berupa link, kini sebuah program malware bernama Ramnit kembali membuat ulah. Malware ini dilaporkan mencuri password dan username milik 45 ribu lebih pengguna Facebook.
Sebagian besar pengguna Facebook yang menjadi korban adalah pengguna Facebook di Prancis dan Inggris. Tidak puas dengan hanya mencuri username dan password Facebook, Ramnit juga dikabarkan telah menginfeksi komputer Windows dan file Microsoft Office serta HTML.
Diduga hacker menggunakan data rahasia yang dicurinya untuk log-in ke akun Facebook korban dan menyebar link jahat ke teman-teman Facebook korban.
Parahnya, jika korban menggunakan username dan password yang sama untuk akun email, situs microbloging atau situs jejaring sosial lainnya, maka semuanya akan terkena virus.
No comments:
Post a Comment